Cara menutupi jerawat. Secara umum jerawat yang terdapat pada wajah dapat membuat bagi sebagian besar orang, apalagi wanita, menjadi tidak percaya diri. Selain itu menghilangkan bekas jerawat yang menimbulkan flek hitam di wajah juga bukan merupakan pekerjaan yang mudah dan instan.
Ada beberapa tips untuk menutupi jerawat pada wajah. Ketika jerawat muncul jangan sesekali mencoba untuk menyentuhnya apalagi memencetnya. Ini adalah hal yang sering dilakukan oleh kebanyakan orang. Jerawat yang disentuh dengan jari tangan kita dapat terkena infeksi. Oleskan saja dengan obat jerawat untuk membantu meredakan jerawat tersebut. Jika hal tersebut dilakukan mungkin akan muncul tanda kemerahan namun akan hilang dengan sendirinya. Setelah itu Anda bisa berdandan seperti biasanya. Agar lebih terlihat alami gunakan foundation kuning sesuai tone warna kulit Anda untuk menutupinya. Selain itu Anda bisa menggunakan formula cair, krim atau bubuk.
Kemudian lakukan hal berikut pada area kemerahan tersebut : Tepuk-tepuk alas bedak secara merata agar pelembab kuning bercampur secara merata dengan foundation warna lain. Jangan mencoba untuk mengusapnya. Jika bekas jerawat masih nampak oleskan foundation kuning secara tipis.
Untuk langkah terakhir, oleskan bedak tabur. Gunakan puff saat mengaplikasikannya. Jangan gunakan kuas karena akan sulit merata. Untuk menghindari bedak yang terlalu tebal buanglah sedikit bedak yang terdapat pada punggung tangan sebelum menggunakannya. Setelah itu tekan puff dengan lemnbut pada seluruh area wajah hingga merata.
Dengan melakukan beberapa tips cara menutupi jerawat tersebut di atas, bekas jerawat tidak akan terlihat lagi. Anda pun mulai sekarang dapat tampil dengan lebih percaya diri lagi.
Mau tau cara menghasilkan uang dari rumah di masa pandemi??? Pelajari Selengkapnya